9 Cara Mengatasi STB Indihome Error
Qtech.id — Set Top Box atau yang lebih dikenal dengan STB Indihome merupakan sebuah perangkat elektronik yang digunakan untuk menampilkan siaran televisi melalui internet Indihome.
STB sendiri diberikan apabila kalian berlangganan paket Indihome 2P atau 3P dengan TV atau anda berlangganan terpisah paket useetv dan STB.
Setiap pelanggan yang berlangganan paket dengan TV akan mendapatkan 1 unit STB Indihome yang dapat digunakan untuk 1 televisi, apabila kalian memiliki televisi lain dan ingin dapat menonton siaran juga kalian bisa berlangganan Hybrid STB.
Selain siaran televisi yang beragam, STB Indihome juga dapat digunakan untuk membuka Youtube langsung dari STB Indihome dan menontonnya melalui Televisi.
Namanya juga perangkat elektronik yang suatu saat bisa saja mengealami error baik error dari software, koneksi hingga hardware, Untuk itu pada artikel ini kami akan memberikan tutorial mengatasi kendala yang terjadi pada STB Indihome kalian.
Tutorial Mengatasi STB Indihome Error

Mengatasi STB Indihome Mati Total
STB Indihome yang mati total bisa disebabkan oleh beberapa masalah yaitu :
- Aliran listrik tidak terhubung.
- Rusaknya Adaptor STB
- Rusaknya Perangkat STB
Untuk mengatasi STB yang mati total kalian bisa mengikuti beberapa langkah dibawah ini :
- Periksa Kelistrikan yg mengarah ke STB
- Periksa adaptor STB. Silahkan kalian periksa apakah adaptor STB masih berfungsi dengan baik atau tidak, jika kalian memiliki Multitester kalian bisa melakukan pengecekkan atau kalian bisa ke toko elektronik terdekat untuk pemeriksaan adaptor. Jika rusak silahkan kalian ganti.
- Hubungi Teknisi Telkom. Selanjutnya jika memang kelistrikan dipastikan normal namun STB tetap mati silahkan kalian hubungi teknisi telkom untuk pemeriksaan lebih lanjut atau penggantian unit.
Mengatasi STB Hidup Tidak Tampil Gambar
Meski jarang terjadi, namun hal ini juga terkadang muncul karena beberapa hal dari mulai kabel RCA yang rusak hingga perangkat STB yang rusak ( kami pernah mendapati hal ini pada STB baru dan dipasang oleh teknisi telkom ).
Apabila kalian mengalami masalah diatas silahkan lakukan hal dibawah ini :
- Periksa Kabel RCA. silahkan kalian periksa kabel RC yang dari STB ke TV apakah kabel dalam keadaan baik serta konektor sudah terpasang dengan benar sesuai dengan warnanya. Jika memiliki cadangan kalian bisa mencoba menggantinya dengan cadangan.
- Hubungi Teknisi Telkom, Karena suatu hal terkadang yang menyebabkan masalah ini adalah rusaknya STB maka kalian harus menghubungi teknisi telkom.
Mengatasi Notifikasi Periksa Koneksi
Terkadang ketika kita menghidupkan STB muncul peringatan periksa koneksi. Hal ini bisa disebabkan modem yang terestart namun posisi STB masih hidup, Listrik PLN padam namun posisi STB masih hidup hingga kendala pada kabel LAN yang menghubungkan STB ke Modem. Untuk mengatasinya lakukan langkah berikut :
- Restart STB. Hal pertama yang bisa kalian lakukan adalah restart STB yang kalian gunakan.
- Periksa kabel LAN yang menghubungkan STB ke modem apakah kabelnya normal serta pastikan kabel lan terpasang dengan benar pada portnya.
- Hubungi teknisi telkom
Mengatasi STB Indihome Error 1901
Jika kalian mendapati notifikasi Error 1901 maka lakukan pengecekkan pada lampu LED STB kalian. Apabila lampu berwarna hijau berarti STB kalian terhubung, namun jika LED berwarna merah silahkan lakukan pengecekkan pada kabel LAN.
Mengatasi STB Indihome Error 1302
Error 1302 ini merupakan error yang paling sering ditemukan oleh pelanggan Indihome pada STBnya. Untuk mengatasinya silahkan ikuti langkah dibawah ini :
- Matikan seluruh perangkat ( TV, STB dan Modem )
- Hidupkan modem Indihome
- Hidupkan STB
- Hidupkan TV.
Apabila masih terkendala kalian bisa melakukan pemindahan port LAN STB ke port pada modem lainnya atau menghubungi teknisi telkom.
Mengatasi STB Indihome Error 1305
Error 1305 ini terjadi karena username dan password login STB tidak sesuai dengan data yang ada pada server Telkom. Username dan password sendiri telah dimasukkan oleh teknisi telkom ketika kalian memasang STB namun karena suatu hal bisa saja username dan password ini terhapus atau berubah. Untuk mengatasinya silahkan hubungi teknisi telkom.
Mengatasi STB Indihome error 1306
Error 1306 ini disebabkan kerusakan pada hardware STB. Tidak ada yang bisa kalaian lakukan selain menghubungi teknisi telkom untuk pemeriksaan lebih lanjut hingga penggantian unit STB.
Mengatasi STB Indihome Error 4514
Error 4514 ini biasa terjadi bagi kalian yang belum pernah mengaktifkan layanan multicast, untuk mengatasinya kalian harus menghubungi teknisi telkom.
Mengatasi STB Indihome Error 4604
Error 4604 ini disebabkan oleh koneksi internet yang terganggu. untuk mengatasinya kalian bisa melakukan restart modem dan restar STB yang kalian gunakan.
Itulah tadi Cara Mengatasi STB Indihome Error yang bisa kalian lakukan. Kami akan terus mengupdate artikel ini apabila kami menemukan kendala error lainnya.
Untuk menghubungi teknisi telkom kalian bisa menghubungi melalui telepon ke 147, melalui aplikasi myindihome atau melalui medsos telkom.