Rekening BNI prakerja merupakan jenis rekening yang dikhususkan untuk peserta Kartu Prakerja. Ciri khas dari rekening BNI Prakerja sendiri terletak pada kartu ATMnya yang berbeda dari kartu atm tabungan BNI lainnya dimana untuk atm BNI PRakerja terdapat tulisan PRAKERJA.
Dari awal dibuka hingga saat ini Bank BNI merupakan satu-satunya Bank yang menjadi partner resmi dalam proses pencairan insentif kartu prakerja dan menjadi rekomendasi utama bagi peserta kartu prakerja karena rekening BNI selalu menjadi yang tercepat dalam memproses insentif peserta bahkan hampir belum pernah melewati tanggal pencairan.
Bagi kalian yang mengikuti program kartu prakerja dan dikota kalian ada kantor cabang BNI terdekat kalian bisa melakukan registrasi akun rekening BNI Prakerja karena banyak sekali manfaat yang akan kalian dapatkan dengan menggunakan rekening BNI.
Meski dikhususkan untuk peserta yang lolos seleksi gelombang kartu prakerja, rekening BNI Prakerja ini bisa digunakan seperti rekening lainnya tanpa ada pengecualian dan memiliki manfaat tambahan dibandingkan rekening tabungan BNI lainnya.
Manfaat Rekening BNI Prakerja
- Tanpa Setoran Awal ketika membuka rekening.
- Tidak ada biaya administrasi untuk satu tahun pertama
- Biaya administrasi lebih ringan dibandingkan rekening lainnya untuk tahun berikutnya
- Mendapatkan fasilitas BNI Mobile Banking
- Kartu ATM merupakan kartu debit dan dapat digunakan seperti kartu debit umumnya.
- Mendapatkan cashback untuk transaksi pertama dengan berbelanja menggunakan kartu debit BNI
- Mendapatkan BNI Poin+ setiap pengisian saldo dan bertransaksi
- Proses pencairan insentif kartu prakerja cepat
Syarat Registrasi Rekening BNI Prakerja
Sebelum melakukan registrasi, kalian harus menyiapkan beberapa persyaratan yaitu :
- Handphone dengan koneksi internet. Karena proses registrasi dilakukan secara online.
- E-KTP dan KK asli diperlukan ketika melakukan registrasi
Setelah mengetahui manfaat serta syaratnya, kita lanjutkan dengan proses registrasinya seperti berikut ini
Kunjungi Laman E-form BNI
Silahkan kalian membuka browser kalian kemudian kunjungi laman registrasi BNI prakerja atau dapat klik link berikut ini E-Form BNI Prakerja

Isi Data Diri
Pada laman E-form BNI Prakerja tersebut ada beberapa kolom yang harus kalian isi seperti Nama seusai dengan KTP, Kota, Nomor NIK, tempat lahid dan tanggal lahir.
Silahkan isi data sesuai yang diminta. Apabila sudah diisi silahkan klik tombol Selanjutnya.
Pada laman selanjutnya kalian akan diminta untuk mengisi form kelengkapan data mulai dari Jenis kelamin, agama, alamat email, Nomor handphone, nama ibu kandung, status perkawinan, alamat tempat tinggal, alamat kantor cabang dan alamat cabang ( kantor cabang BNI di kota anda ) dan pekerjaan.
Silahkan isi data yang diminta sesuai dengan identitas yang kalian miliki.
Upload Foto
Pada bagian akhir form data diri kaian akan diminta untuk melakukan pengambilan foto selfie, foto selfie sambil memegang ktp dan foto ktp langsung dari handphone yang kalian gunakan. setelah melakukan upload foto silahkan isi kode captcha kemudian klik kotak setuju syarat dan ketentuan dilanjutkan klik tombol Selanjutnya.

Konfirmasi Registrasi
Setelah klik tombol selanjutnya maka kalian akan diminta untuk melakukan konfirmasi registrasi serta akan diminta kode OTP yang dikirimkan melalui sms ke nomor handphone yang kalian miliki.
Pengambilan Buku Tabungan dan Kartu ATM
Pada proses akhir, kalian akan mendapatkan iformasi waktu serta tempat pengambilan buku tabungan serta kartu atm. silahkan kalian lakukan screenshoot bukti tersebut dan berikan kepada petugas Bank BNI pada jadwal yang telah ditentukan.
Tambahan
- Rekening BNI merupakan rekening rekomendasi pertama bagi peserta kartu prakerja.
- Pastikan kalian datang ke kantor cabang BNI pada waktu yang telah ditentukan atau insentif pertama kalian sudah berstatus berhasil dikirim.
- Buku tabungan dan kartu atm wajib diambil di kantor cabang yang telah ditentukan ketika registrasi
- Pada saat mendatangi kantor cabang BNI pastikan kalian membawa E-KTP serta KK asli dan tidak boleh diwakilkan.
- Ketika mengambil buku tabungan dan kartu atm kalian akan dipandu untuk membuat akun mobile banking BNI.
Itulah tadi Cara Daftar Rekening BNI Prakerja 2022. Semoga membantu kalian