Q-tech.id — Bank Digital terbaik tentunya memberikan pelayanan serta fitur yang sangat bermanfaat bagi penggunanya baik dalam urusan transaksi hingga pembayaran.
Bank Digital sendiri belakangan makin marak digunakan karena kepraktisannya, kemudahannya serta kecepatan transaksi yang diberikan terlebih transaksi online belakangan juga semakin tinggi terlebih di Indonesia.
Menggunakan bank digital tentunya akan mempermudah kalian dalam melakukan transaksi pembayaran secara online karena kaian tidak perlu melakukan transfer manual melalui bank ataupun ATM.
Ada banyak sekali bank digital yang bisa kalian temukan dan mendaftarnya pun sangatlah mudah, meski demikian ada beberapa bank digital terbaik yang kami rekomendasikan untuk kalian dimana kami juga telah menggunakannya. Jadi ada apa saja rekomendasi bank digital terbaik saat ini ?
Bank Digital Terbaik Di Indonesia 2022
Jenius BTPN

Pilihan pertama ada Jenius Dari Bank BTPN, Jenius sendiri sudah sangat terkenal dikalangan user yang hobby belanja online terlebih berbelanja menggunakan mata uang $USD karena Bank Digital yang satu ini sudah support pembayaran luar Negeri.
Jenius sendiri merupakan Pionir dalam dunia digital banking yang telah ada sejak tahun 2016 lalu. Jenius menjadi pilihan utama sebelum munculnya bank digital lainnya.
Banyak orang memilih jenius BTPN karena memiliki banyak sekali fitur terutama debit onlinenya yang sudah support pembayaran luar negeri baik secara langsung ataupun di koneksikan ke paypal.
Penulis sudah menggunakan aplikasi bank digital terbaik jenius selama dua tahun dan kesan yang kami dapatkan sangatlah baik dimana untuk transaksi baik dalam negeri dengan menggunakan uang rupiah ataupun luar negeri dengan mata uang USD memiliki proses yang mudah.
Selain itu proses pendaftaran dan pembukaan rekening jenius BTPN ini juga terbilang sangat mudah dimana kalian hanya perlu mengunduh aplikasinya saja serta melakukan registrasi dengan menggunakan KTP dan NPWP dilanjutkan verifikasi secara online dengan CS Jenius maka dalam 1×24 jam rekening kalian sudah aktif dan bisa dipergunakan.
Untuk kartu fisik juga akan dikirimkan oleh pihak bank btpn ke alamat kalian masing-masing sehingga kalian bisa menggunakan transaksi menggunakan kartu fisik ataupun digital.
Dengan menggunakan Jenius kalian juga bisa memiliki 2 akun yaitu akun personal dan Bisnis. Untuk akun bisnis cocok sekali buat kalian yang memiliki usaha dan menerima pembayaran melalui transfer bank.
Fitur Jenius BTPN
Jenius BTPN memiliki Fitur sebagai berikut :
- Kartu Debit Online
- Transfer & Bayar ( ke sesama, rekening bank lainnya )
- Topup e-wallet ( Ovo, dana, gopay, linkaja )
- Pembayaran Tagihan ( e-commerce, kartu kredit, Listrik&air, Multifinance, Pulsa&data, tagihan telepon, Transportasi, TV&Internet, zakat dan lainnya )
Bank Jago

Aplikasi Jago atau yang lebih dikenal dengan bank jago merupakan bank digital terbaik di Indonesia pilihan kedua dari kami karena memiliki kemudahan serta kelebihan dan fitur yang beragam.
Bank jago sendiri saat ini dimiliki oleh Gojek Indonesia yang notabene memiliki Aplikasi Ojek daring no 1 di Indonesia yaitu Gojek dan e-wallet Gopay.
Sama seperti Jenius BTPN, bank jago juga memfasilitasi penggunanya dengan kartu debit online VISA yang bisa digunakan untuk melakukan pembayaran baik dalam dan luar negeri.
Proses pembayaran menggunakan kartu debit jago ini juga sangat mudah dan memiliki proses yang cepat serta diakui oleh seluruh negara di Dunia.
Selain itu bank jago juga memiliki banyak sekali fitur yaitu :
Fitur Bank Jago
- Transfer ( kesesama atau rekening bank lainnya )
- Topup e-wallet
- Investasi
Untuk bank jago kalian hanya akan mendapatkan kartu debit virtual saja tidak seperti jenius BTPN yang dikirimkan ke alamat kalian.
Meski demikian fungsi dari kartu debit virtualnya ini layaknya kartu debit fisik.
Untuk pendaftaran juga sangatlah mudah kalian cukup mengunduh aplikasi jago pada smartphone kalian di Playstore kemudian lakukan registrasi menggunakan ktp dan npwp dan melakukan verifikasi online dengan cs bank jago.
Permata Mobile

Permata Mobile milik bank permata menjadi pilihan bank digital terbaik di indonesia ketiga dan sudah penulis coba gunakan.
Siapa sih yang gak kenal bank permata yang merupakan salah satu bank terkenal di Indonesia yang memiliki banyak sekali fitur serta kemudahan untuk nasabahnya.
Menjadi pilihan bank digital terbaik di Indonesia karena permata bank memberikan kartu debit fisik yang dikirimkan langsung ke alamat kalian dan bisa digunakan untuk transaksi dalam dan luar negeri dimana kami telah mencoba menggunakannya untuk melakukan transaksi luar negeri menggunakan USD.
Namanya juga bank digital kalian tidak akan mendapatkan buku tabungan tapi kartu debit fisik dikirimkan ke alamat kalian dimana bisa alian gunakan layaknya kartu atm bank lainnya.
Untuk mendaftar permata mobile ini juga sangatlah mudah loh kalian cukup mengunduh aplikasinya melalaui smartphone dan melakukan registrasi dengan menggunakan ktp serta npwp maka kalian sudah bisa membuka rekening di permata mobile.
Fitur Permata Mobile
- Kartu debit fisik
- Transfer ( kesesama dan rekening bank lainnya )
- Topup e-wallet
- Pembayaran dengan QRIS
Blu By BCA Digital

Siapa sih yang gak kenal bank BCA salah satu bank swasta terbesar di Indonesia yang memiliki pelayanan terbaik ini juga mengeluarkan bank digital. Meski tergolong baru namun blu by bca digital ini juga termasuk bank digital terbaik di Indonesia.
Tidak seperti tiga pesaingnya diatas blu by bca digital ini tidak memberikan kartu debit baik digital maupun fisik, jadi kalian hanya bisa menggunakan melalui aplikasi saja layaknya e-wallet.
Meski demikian blu by bca digital ini memiliki fitur yang mempermudah transaksi digital kalian.
Fitur Blu By BCA Digital
- Transfer ( kesesama dan rek bank lain )
- Bayar atau Beli ( Pulsa&paket data, Internet/tv, Voucher digital, Voucher game )
- Topup e-wallet ( Gopay, Ovo, Dana )
- Pembayaran QRIS
- Tarik Tunai
- Setor tunai
- Pembayaran virtual account bca
Untuk registrasi akun blu by bca digital ini juga mudah cukup mengunduh aplikasinya di Google Play Store atau APP Store dan registrasi menggunakan KTP serta NPWP dilanjutkan dengan verifikasi online dengan cs Blu maka kalian sudah bisa membuka rekening.
Motion Banking

Ke lima ada Motion Banking milik MNC Bank yang menjadi rekomendasi bank digital terbaik di indonesia tahun 2022 ini.
MNC Bank memang belum lama berdiri namun MNC sendiri sudah sangat terkenal karena memiliki usaha diberbagai bidang terlebih dalam pertelevisian.
Motion Banking memberikan kartu debit VISA yang akan dikirimkan ke alamat kalian loh, untuk mendapatkan kartu debit kalian harus melakukan topup terlebih dahulu dengan nominal Rp. 50.000 yang akan digunakan sebagai biaya pengiriman kartu debit.
Fitur Motion Banking
- Transfer ( kesesama dan rek bank lain )
- Pembayaran melalui QRIS
- Topup ( Pulsa&paket data, e-wallet, Token PLN )
- Pembayaran layanan MNC
Itulah tadi 5 Bank Digital Terbaik 2022 yang wajib kalian miliki dengan berbagai fitur dan kelebihannya.
Kesimpulan
Mungkin diantara kalian ada yang bertanya lantas mana yang paling rekomendasi untuk digunakan dari kelimanya dan yang paling mudah pendaftarannya bukan. Untuk itu kami lebih menyarankan menggunakan Bank jago.
dari kelima bank digital terbaik diatas hanya blu by bca digital yang tidak memiliki fitur kartu debit dan dan hanya motion banking yang membebankan biaya pengiriman kartu.